Jelang Idul Adha, Plt Bupati Indramayu Kunjungi Pasar Hewan dan Sentra Ternak

Details

Metroonlinenews.com, Indramayu – Plt Bupati Indramayu Taufik Hidayat didampingi Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra (Asda II) Maman Kostaman dan Kadis Peternakan dan Kesehatan Hewan Joko Pramono mengunjungi Pasar Hewan di Kecamatan Anjatan, Haurgeulis dan Gantar, Selasa (21/7/2020).

Mereka berkunjung untuk melakukan pemeriksaan hewan yang akan diperjualbelikan untuk qurban menjelang hara raya Idul Adha tahun 2020 ini.

Kunjungan diawali dari Pasar Hewan Desa Wanguk Kecamatan Anjatan, dilanjutkan di Pasar Hewan Desa Cipancuh Kecamatan Haurgeulis.

Menurut Taufik, pihaknya melakukan pengecekan langsung terhadap hewan yang diperjualbelikan karena ia tidak ingin hewan qurban yang nantinya akan dikonsumsi oleh masyarakat dalam keadaan sakit atau tidak layak diqurbankan.

“Kita tidak ingin ada hewan sakit dijual oleh para pedagang. Sampai dengan saat ini berdasarkan hasil pemeriksaan para dokter hewan belum ditemukan adanya hewan sakit. Jika nanti ditemukan ada yang sakit segera dilakukan karantina,” tegas Taufik.

Usai mengunjungi Pasar Hewan, Taufik beserta rombongan langsung meninjau lokasi sentra peternakan di wilayah Kecamatan Gantar.

Taufik mengatakan, sektor peternakan memiliki potensi yang sangat luar biasa untuk terus dikembangkan menjadi sektor unggulan. Karena menurutnya, kebutuhan daging terus mengalami peningkatan sementara suplai ternak dari para peternak di Kabupaten Indramayu sangat terbatas.

(Gunawan).

Jelang Idul Adha, Plt Bupati Indramayu Kunjungi Pasar Hewan dan Sentra Ternak

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.